Kontestasi Pilkades Periode 2019-2024
Usman Kembali Terpilih Menjadi Kepala Desa Alue Ie Papain Periode 2019 – 2024
BintangEmpat.com, Panton Labu. – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Alue Ie Papain Kec Tanah Jambo Aye- Aceh Utara (7/2/2019) berlangsung aman. Salah satu calon Kepala Desa Incumbent Desa Alue Ie Papain Kec Tanah Jambo Aye Kabupaten Aceh Utara, Usman kembali terpilih menjadi kepala Desa Alue Ie Papeun untuk lima tahun mendatang periode 2019-2024, setelah mengalahkan calon Kandidat no urut 1 dalam pemungutan suara yang dilaksanakan pada hari ini (7/2/2019) di halaman Meunasah Alue Ie Papeun
Dalam penghitungan surat suara Usman menang dari lawannya yakni 248 suara yang mendukungnya sedangkan untuk calon Ismail memperoleh 217 suara. Dari 472 surat suara yang terpakai sebanyak 465 surat suara tidak sah 7 dengan total surat suara yang terpakai.
Usman yang didampingi oleh pendukungnya, terlihat dari raut wajah yang ceria dan penuh senyum mengetahui hasil penghitungan suara yang dibacakan oleh Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa, Baktiar.
Puji syukur pun langsung dilakukan oleh Usman dan disambut teriakan oleh pendukungnya, dalam kesempatan itu juga Kepala Desa terpilih mengucapan banyak terima kasih kepada pendukung setianya atas usaha kerja kerasnya selama proses pilkades sampai dengan sekarang yang setia kepadanya.
Baktiar saat di jumpai awak media ini mengatakan, hasil rekapitulasi ini akan langsung diserahkan ke Kantor Kecamatan Tanah Jambo Aye selanjutnya di serahkan ke Dinas terkait sambil menunggu undangan pelantikan kepala desa cetus Baktiar.
Muhammad