PENDIDIKAN

Kades Sumber Suko Ajak Pemuda Maju

BintangEmpat.com, Pasuruan-Program Silpa Tahun anggaran 2018 Bidang Pemberdayaan Masyarakat digunakan Pemuda Karang Taruna Desa Sumber Suko, Kejayan, Pasuruan untuk mengadakan Pelatihan Bengkel.

Pemuda tampak antusias mengikuti pelatihan

Program tersebut dilaksanakan sekitar Bulan Mei 2018.
Para peserta dari Dusun Karang Asem dan Dusun Sumber Suko, guna melatih ketrampilan kerja para pemuda setempat. Pelatihan tersebut difokuskan ke materi mesin motor.

Menurut ketua panitia penyelenggara setempat, saiful Anwar menuturkan “dengan pelatihan ini semoga bermanfaat bagi para pemuda untuk menambah ilmu dan wawasan”, tuturnya.

Kepala Desa Sumber Suko, Yakub juga menjelaskan, “program ini sangat berguna bagi kawula muda untuk menembangkan ketrampilan, diharapkan dengan ketrampilan itu pemuda juga bisa membuka lapangan pekerjaan baru”, jelasnya.

Yakub menambahkan, “Alhamdulillah program tersebut dirasakan masyarakat bermanfaat, para pemuda tidak nganggur, memajukan Desa, dan sampai hari ini (22/12/2018) para pemuda sudah membuka usaha bengkel atau montir sendiri, mereka juga kami bekali dengan alat-alat bengkel dan 2 kompresor “, pungkasnya mengakhiri.

Pimred