RAGAM

Tiga Desa Di Kecamatan Wungu Terendam Banjir

BintangEmpat.com, Madiun, Jawa Timur- Hujan yang mengguyur di wilayah kabupaten Madiun selama 2 jam telah merendamkan tiga Desa di kecamatan Wungu kabupaten Madiun diantaranya desa yaitu Ds.Mojorayung Ds.glonggong dan tempursari.

Selain merendam rumah warga banjir juga memutus jalan penghubung antara Desa Mojorayung dengan Desa Tempur sari pada jumat,18/01/2019, di perkirakan hujan mulai sekitar pukul 16.30 hingga pukul 18.30 wib.

Meski hujan sudah mulai reda namun debit air di tiga desa tersebut terus bertambah hingga menggenangi ratusan rumah warga serta hektaran sawahpun ikut terendam.

saat di mintai keterangan, relawan Bpbd kabupaten Madiun Henry Hermawan mengatakan hujan turun sekitar dua jam-an mas sekitar pukul 16.30 hingga pukul 18.30 wib ketinggian air sebatas lutut orang dewasa sekitar 80cm.

Selain merendam rumah warga air juga merendam hektaran dawah dan sekolah Sdn 1 mojorayung,terangnya. (deni).