Hujan Angin Robohkan Pohon, Warga Malang Panik
Baca Mabes Polri Gandeng Dzikrul Maut
Breaking news seorang jurnalis tertimpa pohon di kota malang
Bintangempat.com, Malang – Memasuki musim hujan seperti ini, kejadian angin kencang dan pohon tumbang seringkali terjadi.
Seperti hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Malang, Selasa (19/02/2019) siang.
Hujan deras tersebut disertai angin kencang dan berlangsung sekitar 15 menit.
Namun laporan di sejumlah sosial media menjelaskan ada sejumlah pohon tumbang.
Di antaranya, di kawasan Jl Kertanegara, Jl Dr Cipto, dan Jl Dr Wahidin di kawasan Klojen, Kota Malang.
Baca Sajadah Dijadikan Alas Joget
Edy Riawan, salah seorang jurnalis juga menjadi korban.
Motornya tertimpa pohon saat ia dan kawan-kawannya berteduh di warung dekat Satpas.
“Motor saya bisa keluar, tapi dua motor rekan saya masih berada di dalam rerimbunan pohon tumbang,” ujarnya, Selasa (19/2/2019).
Kata Edy, tidak hanya motor yang tertimpa pohon.
Edy juga melihat ada sejumlah mobil yang tertimpa pohon.
Hingga pukul 13.20 WIB hujan masih terjadi di Kota Malang. Namun angin kencang sudah berlalu.
Untuk itu warga kota Malang dihimbau agar berhati- hati saat berkendara di musim hujan.
Lokasi yang berdampak dengan pohon yang tumbang :
1. Jl. Bengawan solo dpn sop ayam klaten
2. Jl veteran dkt matos
3. Jl Kaca Piring
4. Jl Surabaya
5. Jl Bandung
6. Jl Trunojoyo
7. Jl Slamet Riadi dkt hotel gets
8. Jl Urip Sumoharjo
9. Jl Anggur
10. Jl Dr Cipto dkt smp3
11. Jl Kahuripan dkt kodim
12. Jl Bogor
13. Jl Kartini
14. Jl Gilimanuk
15. Jl kertanegara
Saat ini sedang ditangani TRC BPBD, Dis Perkim, Dis PUPR, relawan & masyarakat
Korban sementara 2 orang suami istri pengendara motor tertimpa pohon di jl dr cipto, sdh di evakuasi ke RSSA, 1 unit mobil innova di jl kartini, 1 unit mobil nisan livina di jl bandung.
(Narto)