BERITA TERBARUPOLITIK

Sandiaga Uno Menuju Sumatera Barat

Tanggapan Babe

Bintangempat.com, Sumatera Barat – Setelah usai penyelenggaraan Pemilihan Presiden ( PilPres ) dan Pemilihan Legislatif ( Pileg ) baru-baru ini, maka dalam waktu yang tak lama lagi Provinsi Sumatera Barat yang lebih dikenal dengan julukan Ranah Minang Kabau ini, akan bersiap-siap pula untuk menggelar pemilihan Gubernur Priode tahun 2020-2025 yang selama 2 Priode ini dijabat oleh Irwan Prayitno.

Gambar : 3 narasumber ( Eka, paling kiri, H.Ujang, tengah dan Purwanto, kanan. )

Sudah jelas menurut ketentuan yang berlaku Irwan Prayitno tidak bisa ikut lagi dalam pencalonan karena sudah menjabat 2 Priode, sehingga membuka peluang figur lain yang akan meramaikan pencalonan untuk menduduki kursi Sumbar 1 tersebut.

SOROT Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Antara Jokowi Dan Prabowo

Berdasarkan informasi yang diterima adapun nama-nama yang sudah mulai dimunculkan antara lain :
Nasrul Abit, Wakil Gubernur Sumbar.
Mahyeldi Ansharullah, Walikota Padang.
Suryadi Azmi, mantan Dirut Bank Nagari Sumbar.
Indra Catri, Bupati Agam.
Riza Fahlevi, Walikota Payakumbuh.

Namun dalam suasana ngobrol sambil ngopi rutin pada hari Rabu 17 Juli 2019 di Restoran Pergaulan Payakumbuh, yang berhasil diwawancarai menyampaikan bahwa ada 2 orang figur seandainya ikut maju dalam pencalonan, diperkirakan akan meraih suara terbanyak dalam pemilihan nantinya.

Terkuak WNA China Diangkut Tiga Truk Mirip Milik TNI Polri

Hal ini disebabkan karena dua sosok figur ini telah lama dikenal masyarakat sampai kepelosok desa karena jalinan silaturahminya selama ini terjaga bahkan bantuan yang diperjuangkannya dapat dirasakan oleh masyarakat banyak.

Seperti yang disampaikan oleh Eka Nova Nasril ( Eka ) seorang Pengusaha Muda di Kota Payakumbuh bahwa apabila ketentuan aturan memperbolehkan izin cuti bagi seseorang yang sedang memegang jabatan, maka tidak diragukan lagi akan memperoleh suara terbanyak nantinya adalah Mulyadi, karena yang bersangkutan ter-uji bahkan sudah 3 kali dipercayakan rakyat sebagai anggota DPR-RI asal Provinsi Sumatera Barat.

Viral Truk Bawa Orang China Juga Bukan Punya Polisi, Lantas Milik Siapa?

“Jadi saya yakin Mulyadi anggota DPR-RI yang juga Ketua DPW Partai Demokrat Provinsi Sumatera Barat itu yang akan menang, karena setiap pelaksanaan Pemilihan Calon Legislatif untuk DPR-Ri Mulyadi ini terus mendapatkan suara yang banyak, ” ucap Eka dengan tatapan serius.

Lain lagi pendapat H.Ujang yang juga seorang Pengusaha, dengan santai mempredeksi apabila Irjen Pol Fakhrizal yang saat ini menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat ikut mencalonkan diri, maka diyakini Fakhrizal yang menang.

Prediksi Habib Rizieq Bakal Calon Presiden 2024

“Saya yakin Fakhrizal yang menang, karena selama menjabat Kapolda Sumatera Barat tentu beliau sudah banyak turun ke Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, apalagi nantinya dibantu oleh para Kapolres, Kapolsek, Babinkamtibmas dan seluruh Keluarga Besar Kepolisian se Sumatera Barat, yah saya yakin pak Fahrizal yang menang, ” sela H.Ujang dengan senyum khasnya.

Seorang pensiunan PNS yang juga pernah aktif sebagai Pemain sekaligus Pelatih Persepak-bolaan dikota ini, juga menilai 2 sosok tersebut yang akan bersaing untuk terpilih menjadi Gubernur Sumbar nantinya. “Figur keduanya sudah teruji bang, tinggal lagi siapa yang akan jadi Calon Wakilnya” ulas Purwanto.

TNI Latih PBB 

Seperti berita yang pernah diterbitkan media ini beberapa hari yang lalu, nama Sandiaga Uno juga sangat populer dibesar-besarkan untuk menuju kursi Sumbar 1, namun masih diragukan apakah memang Sandiaga berkenan jadi Gubernur Sumatera Barat? Semua itu tentu terpulang kepada Sandiaga dan Partai Pendukungnya serta massa pemilih nantinya.

( DS )

 

Komentar ditutup.